5 Langkah Mudah Merawat Keladi Hias

Merawat tanaman hias daun khususnya tanaman keladi hias menjadi suatu hal yang harus diperhatikan untuk mendapatkan keladi yang cantik dan menarik sekaligus mendapatkan warna yang mentereng.

merawat tanaman hias 

Untuk merawat tanaman yang kita sayangi itu, berikut 5 langkah mudah merawat Keladi Hias 

 

1.   Media Tanam

Hal pertama yang harus kita perhatikan adalah media tanam. media tanam keladi nggak boleh terlalu padat. Media tanam untuk keladi itu bagusnya yang porositas airnya lancar. Jadi kita bisa menambahkan dedaunan, kokopit atau sekam. Dengan perbandingan 3 banding 1.

 

2.   Penyiraman

cara-merawat-tanaman-hias

Langkah yang kedua adalah penyiraman. Keladi itu adalah tanaman yang penyuka air. Jadi kalau misalnya media tanam kita itu udah oke sebanyak apapun kita siram maka umbi keladi kita atau keladi kita itu tidak akan gampang busuk. Penyiraman dapat dilakukan sebanyak 3 kali dalam sehari, pagi, siang dan sore.

 

3. Penempatan

Tanaman keladi ini adalah penyuka tempat yang terkena cahaya matahari langsung. memang ada yang yang menempatkannya sebagai tanaman hias indoor. Kelebiihan dari penempatan keladi di tempat yang terkena sinar matahari langsung akan menghasilklan batang yang pendek dan kokoh juga akan mendapatkan warna daun yang keluar sempurna, beda dengan menempatkan keladi di tempat yang teduh, dimana batang akan relatif lebih tinggi tapi warna daun tidak akan keluar sempurna. Maka dari itulah langkah kedua di atas sangat penting untuk diperhatikan.

 

4.   Pemupukan

Langkah yang keempat adalah pemupukan. Pemupukan  ini sangat penting kalau untuk tanaman keladi atau tanaman hias apapun itu pemupukan penting banget. Pumupukan yang dimaksud adalah pemupukan untuk akar maupun daun. Untuk langkah pemupukan daun lebih baik dilakukan dengan menaburkan langsung ke media tanam. Kalaupun dilakukan secara langsung dengan menyemprotkan ke daunnya, perlu diperhatikan dosis pemakaiannya, karena terkadang bisa menyebabkan daun keladi hias kita akan mengalami bercak-bercak atau kondisi yang lebih parah malah akan gosong.

 

5.   Membersihkan Gulma

Langkah yang kelima adalah membersihkan rumput-rumput liar di sekitaran pohon, karena kalau kita biarkan si gulma-gulma itu muncul dia akan memakan makanan si keladi, itu nggak bagus. Penyiangan ini dapat kita lakukan secara periodik atau situasional saja, misal kalau dirasa gumanya sudah terlalu banyak maka kita bisa melakukan langkah kelima ini.

 

itulah tadi langkah-langkah dalam perawatan keladi hias kita, mudah-mudahan bisa bermanfaat.

 

Previous Post
Next Post

0 comments: